Bandung - Sebagai wujud kemitraan polisi dengan masyarakat, Polda Jawa Barat mengadakan pembinaan potensi masyarakat bersama SENKOM dan Orari (18/6/2013).
Dalam kesempatan tersebut Polda Jawa Barat mengusung tema "PERAN SENKOM DAN ORARI DALAM RANGKA PERSIAPAN PENGAMANAN OPS KETUPAT LODAYA - 2013"
Pada acara pembinaan tersebut, para anggota SENKOM dan ORARI diberi pembekalan dari dirbinmas mengenai pentingnya komunikasi guna kelancaran ops ketupat yang sebentar lagi akan dilaksanakan.
Disampaikan jugabl oleh ketua SENKOM Jawa Barat bahwa seluruh anggota senkom siap diterjunkan ke lapangan untuk membantu polisi dalam melancarkan giat ops ketupat tahun 2013 ini.
0 komentar:
Posting Komentar